Posted by : Unknown Minggu, 01 Juli 2012




1. Naruto Shippuden: (2007) Moryo


Moryo adalah Iblis yang mencoba untuk menghancurkan dunia dan membuat kerajaan seribu tahun (千年 王国, Sennen Ōkoku), dan klan shinobi telah meminjam pasukan setan untuk membantunya mencapai tujuan. Namun, ia dihentikan dan disegel oleh miroku, seorang pendeta tertinggi negara iblis, sebelum bisa mencapainya. jiwanya disegel di Negara Iblis, dan tubuhnya di Negara rawa. Beberapa tahun kemudian, Yomi pengikut setia moryo membangkitkan kembali moryo untuk melanjutkan cita-cita moryo dan menjadi wadah bagi moryo. Moryo berhasil di kalahkan naruto dan shion.
 2. Naruto Shippuden: Bonds (2008) Shinno (Kizuna)


*Dewa Langit Ia datang 15 tahun yang lalu ke desa Amaru. Setelah sembuh dari luka yang parah, ia di sambut sebagai warga desa. Ia mengungkapkan telah berhenti menjadi ninja dan menjauhi pertempuran untuk membantu korban yang terluka. Dia menyetujui amaru untuk mengajarkan teknik medis, tapi diam-diam shinno merencanakan rencana jahat untuk membuat siluman berekor nol di tubuh amaru dengan mengumpulkan chakra negatif dalam jumlah besar dari warga desa. 

 3. Naruto Shippuden : Inheritors of the Will of Fire (2009) Hiruko


 Hiruko adalah Ninja buronan konoha, ia berteman dengan jiraiya, orochimaru dan tsunade. Hiruko tidak memiliki bakat dalam ninja, ia tidak memiliki kekkei genkai. Kemudian ia melakukan percobaan penelitian dan menciptakan teknik chimera, teknik yang di pakai untuk mengambil kekkei genkai dari seorang ninja. Hiruko telah membuat banyak ninja konoha mati karena percobaannya. Kemudian jiraiya cs datang ke laboratorium hiruko dan menghentikannya. Hiruko lalu pergi keluar desa. Selama perang dunia ninja ketiga, hiruko telah memiliki banyak kekkei genkai, tapi satu yang belum ia dapatkan, sharingan. hiruko melihat kakashi mendapat sharingan dari obito, kemudian hiruko berencana untuk mengambil sharingan kakashi, dan berniat menciptakan perang dunia ninja keempat. 

 4. Naruto Shippuden : Lost Tower (2010) Mukade (Anrokuzan)

 

 Mukade adalah ninja buronan sunagakure dan pengendali kugutsu. Ia pergi ke roran untuk mengambil chakra ryuumyaku. Mukade menyerap chakra ryuumyaku dan kembali ke roran 20 tahun yang lalu, ia berganti nama menjadi anrokuzan dan menjadi penasehat kerajaan roran, ia membantu membuat banyak menara raksasa yang berdiri di roran. Tapi secara diam-diam, ia menculik para warga dan memperkejakannya sebagai budak untuk pembuatan pasukan kugutsu demi rencananya menguasai 5 negara shinobi. ratu roran yang mengetahui rencana jahat mukade, berusaha menghentikannya, tapi ia mati terbunuh oleh mukade. Anak dari sang ratu, sara yang tak tahu apa-apa akhirnya di pergunakan mukade untuk melanjutkan rencananya.

 5. Naruto Shippuden : Blood Prison (2011) Satori (Muku )

 

 Satori adalah iblis raksasa yang memiliki sayap, ia lahir dari kotak pandora dan merasuki muku, anak dari mui , monster ini dapat membaca pikiran seseorang dengan hanya melihatnya, monster ini  dibuat mui dengan mengorbankan anaknya Muku untuk membangun desa Kusagakure lebih sejahtera , tetapi cakra yang ada ditubuh Muku tak cukup , tapi monster ini muncul pada saat cakra naruto / kyubbi yang tak ada habisnya disedot , dan pada saat itu kotak pandora mengeluarkan monster bernama satori ( pencerahan ). 


Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Diberdayakan oleh Blogger.
Itachi Uchiha of Akatsuki Sprite
Welcome to My Blog

Popular Post

Like Us

Pengunjung

Followers

Visitor

free counters

Mengenai Saya

- Copyright © 2013 Rizal-Shinobi -Dark Amaterasu Template -